Article

Only the latest news is businness industry

Mengenal Definisi, dan Penjelasan Mengenai POS (POINT OF SALES)

POS itu apa sih ? apa bedanya dengan mesin kasir atau mesin edisi? Fungsinya untuk apa ? terus kenapa bisnis retail harus menggunakan itu ?keuntungannya untuk apa ? apakah benar bisa meningkatkan omzet perusahaan ?

Waaah, banyak sekali ya pertanyaan pertanyaan tentang POS ini, sebenarnya POS itu apa sih software kah atau seperti pertanyaan tadi mesin kasir. Kita bahas satu satu ya,

POS atau Point of Sale dapat diartikan sebagai tempat kasir (check-out counter) dengan mesin kasir (cash register). Sesuai dengan namanya, Point of Sale merupakan titik penjualan (check-out) dimana transaksi dapat dikatakan selesai. Ini adalah dimana pembeli dan penjual melakukan pembayaran atas barang/jasa yang sudah diterima.

Secara sederhana, Point of Sales atau POS merupakan sistem yang mendukung transaksi penjualan, seperti misalnya di supermarket, restoran, atau kafe. Pada umumnya sistem POS ini akan digandengkan dengan komputer atau cash register (mesin kasir).


Namun sekarang ini POS juga sudah bisa digunakan pada tablet, baik yang berbasis sistem operasi android maupun windows. Dan hal ini juga jauh lebih ringkas karena bisa meminimalisir tempat dan terlihat lebih rapih karena tanpa kabel yang berserakan.

Selain itu, dalam pengelolaan bisnis, software POS juga bisa melakukan beberapa hal lainnya, yaitu mendata stok barang, mengetahui profit, hingga melihat laporan penjualan yang dapat diatur pembuatannya, mulai dari setiap hari, seminggu sekali, setiap bulan, hingga setahun sekali.

Pentingkan bisnis anda menggunakan sistem POS ini ?

Biasanya bisnis perdagangan menggunakan cara manual untuk mencatat transaksi, mencatat pembelian barang dari supplyer, mengecek stok bahkan dengan laporan keuangannya. Lambatnya proses ini mengharuskan pengusaha mulai melirik penggunaan POS untuk bisnisnya selain mempercepat transaksi, Software POS ini dapat membuat laporan keuangan perusahaan anda lebih cepat di akses dan di hitung karena perhitungan keuangannya sudah di lakukan secara otomatis.

Bagaimana cara memilih software POS yang terbaik ?

Software Point of Sales sekarang ini sudah bukan lagi menjadi barang yang mewah. Bahkan beberapa vendor menyediakan software ini dengan harga murah untuk beberapa toko kecil yang tidak memerlukan space terlalu banyak. Hanya saja Anda sebaiknya memilih vendor yang terpercaya untuk menghadirkan software POS dengan tampilan yang menarik, fresh, dan pastinya mudah digunakan.

Kebutuhan POS ini akan lebih baik jika software sudah terinterasai dengan modul lainnya mulai dari modul pembelian, penjualan, persediaan, asset bahkan laporan keuangan yang lengkap. Kami merekomendasikan BerkatERP.

Di berkatERP kebutuhan POS anda sudah tercover dengan lebih mudah dan dapat terintegrasi dengan kebutuhan yang lainnya. Dalam satu software anda sudah bisa menggunakan POS, menghitung persediaan, asset, lengkap dengan laporan keuangannya mulai dari labarugi sampai dengan neraca.

Untuk mempelajari lebih lanjut klik disini yaa…

87%

Please Wait...